CARA MUDAH UNTUK MENGHALUSKAN TELAPAK TANGAN KASAR

January 11, 2017
Bagaimana perasaan anda ketika seseorang mengajak berjabat tangan, sementara anda benar-benar menyadari bahwa telapak tangan anda tidaklah halus dan lembut? Malu dan salah tingkah, mungkin akan anda rasakan saat itu. Mungkin anda pernah mengalami situasi seperti itu?

Ternyata, telapak tangan memiliki arti yang sangat penting menyangkut penampilan dan kepribadian seseorang. Jadi, bukan hanya wajah dan rambut saja yang menjadi acuan di dunia kecantikan. Setiap wanita tidak ingin memiliki telapak tangan yang kasar dan kapalan. Tentunya anda memahami masalah ini.
Lebih dari 75 persen wanita yang tidak peduli dengan telapak tangan mereka. Rutinitas sehari-hari seperti mencuci pakaian, menyetir, menyapu lantai, dan sebagainya, dapat menyebabkan telapak tangan menjadi kasar. Pekerjaan rumah memang tidak dapat dihindari, namun ada perawatan alami untuk membuat tangan tetap lembut dan cantik.
Pengen punya telapak tangan sehalus sutera? Mungkin anda perlu untuk mencoba perawatan alami yang mampu menghaluskan telapak tangan. Nah, bahan-bahan alami di bawah ini dapat melembutkan telapak tangan anda:
1. Daun pepaya
Beberapa manfaat daun pepaya untuk kecantikan kulit termasuk; menutrisi, melembutkan, dan membuat kulit lebih kenyal. Remas-remas daunnya dan gosok-gosokkan pada telapak tangan, untuk membuat kulit lebih lembut. Setelah itu tunggu selama 5 menit, supaya nutrisi di dalamnya dapat diserap oleh sel kulit. Cuci tangan anda, setelahnya.
2. Bubuk kopi
Selain berguna untuk menghaluskan wajah, bubuk kopi dapat digunakan sebagai scrub yang mampu mengangkat sel-sel kulit mati pada telapak tangan. Seduh segelas kopi hangat, gosokkan endapan atau ampasnya pada telapak tangan. Anda dapat melakukan perawatan mudah ini setiap hari. Jangan bosan dan lakukan terus sampai terwujud hasil yang memuaskan.
3. Baking soda
Baking soda berguna untuk mencerahkan kulit anda, juga pada telapak tangan. Campur baking soda dengan madu dan air lemon. Aplikasikan pada telapak tangan, sambil memijatnya dengan lembut. Biarkan selama 10 menit supaya nutrisi meresap ke dalam sel kulit. Cuci dengan air hangat, tanpa sabun. Ulangi perawatan setiap dua hari untuk hasil terbaik.
4. Jeruk nipis
Sel-sel kulit yang mati pada telapak tangan dapat diangkat oleh air jeruk nipis, sehingga permukaan kulit menjadi baru dan halus. Belah jeruk nipis menjadi beberapa bagian, gosok-gosokkan pada telapak tangan yang kasar. Biarkan airnya meresap ke dalan kulit selama beberapa menit, kemudian cuci tangan sampai bersih. Jika terdapat luka pada tangan anda, sebaiknya hindari cara ini.
5. Susu cair
Manfaat kalsium yang terdapat dalam susu salah satunya adalah menjaga tulang tetap kuat. Sedangkan dalam dunia kecantikan, susu cair bekerja secara efektif untuk melembabkan kulit. Untuk mengatasi telapak tangan yang kasar, basahi tangan anda dengan susu cair selama ¼ jam. Bilas tangan anda dengan air dan sabun, setelah perawatan ini.
6. Minyak kelapa
Untuk melembutkan kulit yang kasar, cobalah minyak kelapa. Terapkan minyak ini pada telapak tangan, gosok-gosokkan kemudian biarkan selama sekitar ¼ jam. Cuci tangan anda dengan air dingin, tanpa menggunakan detergen. Sisa-sisa minyak yang tertinggal di kulit akan meresap ke dalamnya dan membuatnya lebih lembut. Tapi pastikan minyak yang digunakan tidak berbau menyengat.
7. Gula pasir
Untuk mengelupas sel kulit mati, gula pasir campur madu dapat digunakan sebagai scrub yang baik. Campurkan dengan sedikit air, gosokkan pada telapak tangan dengan sesekali disertai pijatan lembut. Lakukan dengan teratur, untuk mengatasi kapalan.
8. Air garam
Basahi sesendok garam dapur dengan beberapa tetes air. Gunakan garam sebagai scrub, untuk melembutkan telapak tangan anda. Bilas dengan air, aplikasikan lotion untuk mengembalikan kelembabab kulit anda. Cara ini dapat dilakukan sekali dalam dua hari.
9. Kentang
Parutan kentang dapat diaplikasikan pada telapak tangan selama 20 menit, untuk membantu regenerasi sel kulit di bawahnya. Bilas dengan air jeruk nipis, kemudian air hangat. Ulangi cara ini setiap hari selama 14 hari.
10. Lidah buaya
Selain manfaatnya untuk melebatkan rambut, gel lidah buaya juga efektif untuk menghaluskan kulit termasuk pada telapak tangan. Mungkin agak risih saat menerapkan gel ini di kulit anda, tapi jika untuk membuatnya lebih lembut, kenapa tidak?
Nah, demikian cara mudah menghaluskan telapak tangan yang kasar. Cukupi asupan gizi harian, karena kulit juga memerlukan nutrisi supaya tetap sehat dan lembut. Perbanyak minum air, supaya kulit tetap terhidrasi. 

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments